Pernahkah anda mempunyai keinginan untuk meresize sekaligus (banyak) koleksi poto/gambar anda? Sebagaimana kita ketahui hasil jepretan kamera digital yang kita punya biasanya mempunyai ukuran file yang cukup besar ( antara 3 - 6,5 MB ), dengan ukuran seperti itu akan cepat menyesaki harddisk kompi anda. Untuk menghindari kejadian itu kita harus meresize koleksi photo - photo kita.
Oke kali ini saya mencoba mencoba mengupas kembali software photoshop. Untuk perbandingan sebuah file photo koleksi saya sebelum diresize mempunyai dimensi 4320 x 3240 dengan ukuran file 6,15 MB, dan setelah diresize ke dimensi 1280 x 960 dan filenya menjadi hanya berukuran 147 KB dengan kualitas gambar yang tetap bagus.
Okelah kalau begitu kita langsung ke T.K.P.
1. Kumpulkan photo 2x atau gambar 2x yang akan di resize di dalam satu folder
2. Buka software Photoshopnya
3. klik File > Scripts > Image Processor
4. Muncul jendela seperti ini
5. Select the image to process,pilih di mana kita nyimpen foto yang akan kita resize
6. Select Location to save processed image,pilih lokasi buat
nyimpen foto yang udah di resize
7. Centang “Save as Jpeg”
,qualitynya terserah mau berapa (makin tinggi angkanya,makin gede filenya).
8. Centang
juga resize to fit,Serta tulis berapa px Lebar (Width),Huruf W. Panjang
(Height). untuk Quality saya pakai 6, untuk dimensi Saran saya pake ukuran layar monitor aja (width X Height)
640×480,800×600,1024×768
9. Klik RUN
10. Biarkan photoshop bekerja sampai selesai.
thanks banget sangat membantu sekali
BalasHapus